Selasa, 11 Oktober 2011

.:Mata Kuliah CI (Code Igniter):.

Mata kuliah hari pertama dulu saat pertama kali menginjakkan kaki di ibu kota Indonesia alias Tangerang coret lagi.. *hihihii

Saya Winjani Ayu Putri Maruno beserta 74 teman seperjuangan lainnya, kami mendapat mata kuliah yaitu Code Igniter bersama bapak Sajarwo Anggai sebagai dosen kami selama kurang lebih 2 minggu..

Apa siy sebenarnya Code Igniter itu? Code Igniter itu adalah aplikasi open source yang berupa framework dengan model MVC (Model, View, Controller) untuk membangun website dinamis dengan menggunakan PHP.

Code Igniter memudahkan developer untuk membuat aplikasi web dengan cepat dan mudah dibandingkan dengan membuatnya dari awal.

Code Igniter dirilis pertama kali pada 28 Februari 2006. Versi stabil terakhir 1.6.3 yang dirilis pada 2008.